BAHAN KAOS BERDASARKAN SERAT BENANG


 
Semua orang pasti pakai kaos, pakaian yang sudah tidak asing lagi akan tetapi seringkali dibalik anda menemukan perbedaan kualitas kaos. Pada saat mulai memilih kaos polos, Anda akan sering dihadapkan pada istilah Cotton Combed 20s, 24s, 30s, atau 40s.
·  Benang 20s
Biasa dipakai apabila kita menghendaki ketebalan atau gramasi bahan kaos antara 180 sampai 220 gram / meter persegi untuk jenis rajutan single knitt atau gramasi 260 sampai 280 gram / meter persegi untuk jenis double knit. Ini jenis serat kaos yang sangat umum dipakai, tingkat kenyamanannya sangat baik, tidak panas dan menyerap keringat. Jenis gramasi ini masih sangat banyak dipakai distro.

·  Benang 24s
Biasa dipakai apabila kita menghendaki ketebalan atau gramasi bahan kaosantara 170 sampai 210 gram / meter persegi untuk jenis rajutan single knit atau gramasi 240 sampai 260 gram / meter persegi untuk jenis double knit. Jenis ini agak kaku, tapi tetap nyaman untuk dipakai. Harga bahan ini terbilang sedikit murah tapi bukan berarti murahan.

·  Benang 30s
Biasa dipakai apabila kita menghendaki ketebalan atau gramasi bahan kaos antara 140 sampai 160 gram / meter persegi untuk jenis rajutan single knit atau gramasi 210 sampai 230 gram / meter persegi untuk jenis double knit. Bahan kaos ini tipis sehingga sangat cocok untuk daerah tropis seperti Indonesia. Banyak distro yang memakai bahan ini, bisa dibilang masih cukup exclusive secara kualitas.

·  Benang 40s
Biasa dipaki apabila kita menghendaki ketebalan atau gramasi bahan kaos antara 110 samapi 120 gram / meter persegi untuk jenis rajutan single knit atau gramasi 180 sampai 200 gram / meter persegi untuk jenis rajutan double knit. Kaos jenis ini sangat tipis, seperti saringan tahu karena saking tipisnya. Nyaman dipakai, tidak panas, menyerap keringat akan tetapi gampang melar.

Picture


Category Article

What's on Your Mind...

Diberdayakan oleh Blogger.